Kuliah Tamu Manajemen Pemasaran= Segmentasi Pasar
Sabtu, 27 Oktober 2018, Program Studi (Prodi) Magister Manajemen, menyelenggarakan Kuliah Tamu Manajemen Pemasaran dengan topik Segmentasi Pasar. Bertempat di Ruang Seminar Kampus 1 STIE Perbanas Surabaya, perkuliahan ini diikuti sedikitnya 26 mahasiswa magister manajemen dari angkatan XXIV.
Kuliah tamu ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang mendalam kepada mahasiswa tentang pentingnya segmentasi pasar. Sejauh ini tuntutan bagi mahasiswa yang harus lebih banyak praktek dan lebih banyak dibekali pengalaman di bidang market. Hal tersebut diwujudkan dengan penyusunan strategi marketing berdasarkan teori yang sudah dipelajari .
Pada perkuliahan tersebut, pemateri yang dihadirkan adalah General Manager Sales & Marketing PT. Total Access Indonesia, Achmad Dhorifi, S.Sos., M.M. Dirinya menjelaskan ada dua kategori perusahaan membagi strategi marketing berdasarkan segmentasi. Menurutnya, segmentasi pasar sendiri adalah membagi pasar menjadi satu kelompok yang homogen.
Dalam mempelajari Segmentasi Pasar, mahasiswa peserta kuliah tamu juga perlu mengetahui keuntungan terbesar bagi perusahaan. Misalnya mereka perlu mengetahui peta market perusahaannya. Dengan kompetensi tersebut, perusahaan bisa menghitung sumber daya berapa yang akan disiapkan untuk biaya mengedukasi market segmentasi, termasuk bisa menerjemahkan keinganan para konsumen.
Lebih lanjut, Achmad Dhorifi menegaskan bagi perusahaan yang tidak menerapkan sistem segmentasi pasar tetapi memiliki omzet yang signifikan, termasuk perusahaan seperti monopoli. Selain perusahaan monopoli, idealnya tidak ada yang tidak menerapkan segmentasi pasar. Pada prinsipnya, tidak ada satu pun produk yang bisa melayani semua pasar, sehingga hal itu perlu dibagi. Pasar pun juga harus dibagi dasar penyusunan strategi marketingnya. “Kalau ada perusahaan yang tidak menerapkan (segmentasi pasar,-red) tapi tetap bisa berjualan itu adalah sebuah rejeki,”pungkasnya. (Andy.r)