-

MEI
21

Music Weekend Beat on Beach 2016 Pecahkan Suasana Kampus STIE Perbanas

Sabtu, 21 Mei 2016     Dilihat: 7043

Music Weekend Beat on Beach 2016 Pecahkan Suasana Kampus STIE Perbanas

Suasana STIE Perbanas Surabaya tampak berbeda, pada sabtu malam (21/5). Pasalnya,  Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Band STIE Perbanas Surabaya menggelar pentas musik. Kegiatan ini merupakan agenda rutin Music Weekend UKM Band pada setiap tahun dengan mengundang band-band atau pelaku musik nasional dan para masyarakat luar untuk ikut serta dalam kegiatan tersebut.

Open gate acara ini dimulai pukul 15.00 WIB dan belasan stand dengan berbagai macam isian sudah berjajar rapi di sepanjang jalan menuju lokasi pentas. Antusiasme peserta yang hadir sangat tinggi, terbukti mereka secara berbondong-bondong untuk bergegas menuju panggung utama dengan penuh keceriaan.

Salah satu penonton mengungkapkan kesenangannya mengikuti pergelaran musik itu. “Acara ini sangat menyenangkan dan seru. Semoga tahun-tahun depan terus ditingkatkan konsep acara seperti ini,” ungkap Heavy Effendi salah satu penonton Beat on Beach.

Bertempat di Lapangan Kampus 1 STIE Perbanas Surabaya, pergelaran musik bertema “Beat on Beach” ini mendatangkan Disk Jockie (DJ) nasional, runner up ajang The Remix yang menjadi salah satu personel Soundwave, yakni DJ. Jevin Julian. Selain Jevin Julian, beberapa bintang tamu turut memeriahkan pentas itu, antara lain: DJ Face to Face, DJ Neville Panca, Little Skank, ITS Jazz, dan para alumni UKM Band STIE Perbanas Surabaya. Semuanya menyajikan hiburan spektakuler sehingga mampu memecahkan suasana malam itu. Segenap pengunjung pun larut dalam suasana dan hentakkan musik yang disuguhkan.

Di puncak acara, DJ Jevin Julian tampil dan menggebrak panggung lewat lagu-lagu hits-nya. Meskipun sempat diguyur hujan, suasana saat itu tetap pecah dan tidak menyurutkan kehebohan pengunjung dan panitia pelaksana Beat on Beach 2016. (Jazu/Eko)

 

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: [email protected] atau [email protected]

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini