Prodi Magister Manajemen Ter-Akreditasi UNGGUL dari BAN-PT

JUN
24

Research Day "The Role Of Governance In Banking"

Rabu, 24 Juni 2020     Dilihat: 5307

Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang bertugas untuk menghimpun dan menyalurkan dana kepada masyarakat. Dalam menjalankan kegiatan usahanya, bank harus dapat memberikan layanan yang terbaik agar mendapat kepercayaan dari masyarakat. Perbankan yang sehat dapat mendorong sistem perekonomian di Indonesia. Salah satu cara yang dapat dilakukan agar dapat mewujudkan perbankan yang sehat adalah dengan menerapkan tata kelola yang baik (Good Corporate Governance). Berdasarkan Peraturan Bank Indonesia (PBI) nomor 8/4/PBI/2006, pengertian GCG Perbankan adalah suatu tata kelola bank yang menerapkan prinsip keterbukaan     (transparency),       akuntabilitas (accountability), pertanggungjawaban (responsibility), independensi (independency), dan kewajaran (fairness). Sedangkan untuk bank syariah, pengertian dan peraturannya ditetapkan melalui PBI Nomor 11/33/PBI/2009, yang mencangkup Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah. Dasar-dasar inilah yang digunakan sebagai pedoman dalam melaksanakan tugas dan juga tanggung jawab yang diemban oleh Dewan Komisaris, Direksi, Komite- Komite beserta satuan kerja sebuah lembaga bank. Berdasarkan latar belakang tersebut Pusat Kajian Pengembangan Business and Banking bekerja sama dengan Program Studi Magister Manajemen mengadakan Resecarh Day dengan tema The Role Of Governance In Banking”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Kamis, 23 Juli 2020 pada jam 10.00- 13.00 WIB mengunakan media aplikasi zoom. Narasumber dari kegiatan ini adalah Bapak Dr. Md. Safiullah, CPA dengan materi “Bank Governance And Crisis Period Efficiency”dari La Trobe University Australia dan Bapak Prof. Drs. Ec. Abdul Mongid, MA., Ph.D dengan materi “Value Creation In The Public Banks: Do Governance Matter” dosen Magister Manajemen STIE Perbanas Surabaya. Kegiatan ini diikuti oleh 86 orang yang merupakan dosen dan mahasiswa STIE Perbanas Surabaya maupun dosen dan mahasiwa di luar STIE Perbanas Surabaya, serta dosen dan mahasiswa Perguruan Tinggi lain dari Seluruh Indonesia.

Kegiatan ini mendapatkan sambutan baik dari para peserta, karena saat dilaksanakan workshop ini banyak peserta yang bertanya kepada Narasumber. Salah satu pertanyaan yang sangat menarik dari peserta adalah “How does Sharia Bank conduct its development, especially in terms of financial management in the Covid-19?” dari Neri STAIN Ibnu Sina Batam. Selain itu banyak pertanyaan pertanyaan lainnya yang sangat luar biasa dari peserta workshop. Berdasarkan evaluasi dari peserta menyatakan bahwa kegiatan workshop dengan tema-tema seperti ini dapat rutin dilaksanakan agar dalam masa pandemic Covid-19 ini ada langkah langkah yang dapat dilakukan untuk membangkitkan perekonomian dan menambah pengetahuan. (TDP)

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: [email protected] atau [email protected]

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini