-

DES
06

Prodi Sistem Informasi Universitas Hayam Wuruk Perbanas Assesmen Lapangan LAM INFOKOM

Rabu, 06 Desember 2023     Dilihat: 430

Surabaya, 6 Desember 2023 – Prodi Sistem Informasi Universitas Hayam Wuruk Perbanas menerima kunjungan asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Informatika dan Komputer (LAM INFOKOM) dalam rangka Asesmen Lapangan (AL) untuk reaccreditasi program studi.

Dua orang asesor yang hadir dalam AL ini adalah Dr. Yanti, S.Kom., M.M., dari Universitas Gunadarma, dan Dr. Muhardi S.Kom., M.Kom. dari Universitas Dumai.

Acara Asesmen Lapangan (AL) ini diawali dengan sambutan dari Mochamad Nurhadi, S.Kom., M.M. Dekan Fakultas Teknik dan Desain Universitas Hayam Wuruk Perbanas, dilanjutkan dengan presentasi Program Studi oleh Mohammad Al Hafidz, S.Kom., M.Kom. Ketua Program Studi Sistem Informasi Universitas Hayam Wuruk Perbanas.

Setelah presentasi, para asesor melakukan observasi langsung ke berbagai fasilitas Prodi Sistem Informasi Universitas Hayam Wuruk Perbanas, seperti ruang kelas, laboratorium komputer, dan perpustakaan.

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: [email protected] atau [email protected]

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini