Pejabat Struktural Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)

DES
26

“Spirituality at Work: Membangun ASN BerAKHLAK-Berkinerja SUPERIOR”

Senin, 26 Desember 2022     Dilihat: 3353

[UHWNEWS]

Dalam rangka mempersiapkan SDM yang kompeten dan berkarakter, sejalan dengan Core Value  Aparatur Sipil Negara (ASN) yaitu mencetak ASN yang Ber-AKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntable, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif) dengan Tema “Spirituality at Work : Membangun ASN Ber-AKHLAK-Berkinerja SUPERIOR” Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hayam Wuruk Perbanas yang bekerjasama dengan Cahaya Indonesia Bangkit (The Indonesia Light) dan pemerintah Kabupaten Pamekasan, Lembaga Konsultan dan Pelatihan Sumber Daya Manusia (SDM) mengadakan pelatihan ini.

Kegiatan pelatihan ini dilakukan untuk memahami “Spirituality at Work : membangun ASN Ber-AKHLAK Berkinerja SUPERIOR”, meningkatkan kerjasama di bidang pendidikan, meningkatkan etos kerja yang berakhlak.

Webinar “Spirituality at Work :Membangun ASN Ber-AKHLAK Berkinerja SUPERIOR” dilaksanakan pada hari Kami, 8 Desember 2022 yang bertempat di Hotel Azana yang diikuti oleh 52 peserta baik luring maupun daring.

Webinar ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas pengetahuan dan keterampilan dan mengalami transformasi paradigma kerja dan mengaplikasikan etos kerja Value Ber-AKLHLAK  yang luar biasa sebagai rahasia penggerak budaya kerja paling fundamental dalam mencetak ASN Ber-AKHLAK yang super produktif dan memberikan pelayanan publik yang superior serta membangun organisasi yang berdaya saing tinggi. 8/12. (Fino/FEB)

 

 

 

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: [email protected] atau [email protected]

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini